
Amati 5 Beda TV Digital dan Smart TV biar Makin Tahu Seputar Dunia Pertelevisian!
Perbedaan antara TV digital dengan smart TV tentu jauh berbeda. Misalnya Anda tidak perlu koneksi internet untuk bisa menonton menggunakan TV digital, namun sebaliknya perlu koneksi dengan smart TV. Intip apa yang dimaksud sejumlah perbedaan kedua jenis TV tersebut di Sewa78. Kami menyediakan juga beragam koleksi TV canggih untuk disewakan.
TV digital adalah pengganti TV analog yang sudah ditinggalkan sekarang ini. Sementara itu, smart TV memiliki pengertian inovasi TV baru yang memerlukan jaringan internet untuk bisa mengakses tayangan secara global. Kedua jenis produk tersebut memang cukup berbeda.
Beda TV digital dan smart TV terletak pada sisi penggunaan koneksi internetnya, penggunaan antena, macam-macam tayangan, jenis sinyal, sampai dengan fitur yang tersemat di dalamnya. Anda mungkin tak pernah mendengar perbedaan kedua jenis alat elektronik tersebut.
Jangan khawatir sebab kami akan membantu Anda memahami arti perbedaan kedua jenis TV itu dengan cara menjabarkan setiap keunggulan yang terdapat di masing-masing TV. Yuk, ikuti terus perjalanan memahami TV digital dan TV pintar!
Koneksi Internet

Perbedaan TV LED digital dan smart TV pertama tertuju kepada koneksi internetnya. TV digital contohnya tidak mengharuskan Anda menggunakan sambungan internet, sementara smart TV mengharuskan Anda terkoneksi internet dulu. Ini menjadikan kelebihan tersendiri bagi TV digital.
Apabila Anda tidak menghubungkannya ke jaringan internet, maka Anda tidak bisa mengakses tontonan favorit, aplikasi streaming smartphone, web browser atau game yang ada di flat TV pintar. Sebaliknya, Anda bisa leluasa mengakses tontonan apapun di TV digital.
Penggunaan Antena

Perbedaan selanjutnya terletak di penggunaan antena kedua jenis TV tersebut. TV digital menggunakan antena dalam seperti yang digunakan pada TV analog. Jenis antenanya yaitu UHF yang dapat menangkap sinyal digital indoor maupun outdoor.
Sedangkan smart TV Samsung, Aquos atau Sharp menggunakan 3 jenis antena. Jenisnya terdiri dari antena dalam ruangan untuk pengguna yang rumahnya dekat menara penyiaran, antena luar ruangan untuk pengguna yang rumahnya jauh dari menara penyiaran, dan antena Loft untuk pasang di atap rumah.
Variasi Tayangan

Untuk poin perbedaan ketiga terdapat pada sisi variasi tayangan. Pada TV digital siaran yang tercantum dalam pilihan adalah channel nasional dan daerah. Contoh channel nasional ialah RCTI, SCTV, TV One, Indosiar, kemudian untuk channel daerah ada Jak TV.
Sementara itu, pada smart TV tersedia akses tayangan yang lebih luas daripada TV digital bahkan tayangan ada yang berasal dari aplikasi bawaan perangkat televisinya. Serupa dengan sewa TV terpercaya yang memiliki tayangan sangat luas dari televisi smart, Android, dan Google terbaik.
Jenis Sinyal

Berbeda variasi tayangannya, berbeda pula jenis sinyalnya. Diketahui antara TV digital vs smart TV menggunakan sinyal yang berbeda. TV digital ternyata memerlukan sinyal digital yang bisa menangkap sinyal bagus sampai jarak terjauh.
Hal tersebut berbeda jauh dengan sinyal smart TV yang tidak menggunakan sinyal digital. TV pintar ini perlu menggabungkan sinyal analog dan koneksi internet untuk dapat mengakses tontonan live yang beragam.
Fitur Pendukung

Pada TV digital, fitur pendukung yang paling ternama adalah fitur yang berfungsi untuk mencari saluran. Adanya fitur pencari saluran otomatis memberikan Anda kemudahan untuk mengonversi sinyal digital yang diterima ke dalam suara dan foto gambar untuk ditayangkan.
Sedangkan fitur pendukung pada smart TV adalah adanya prosesor cepat, tampilan layar beresolusi tinggi, WebOS, voice control, dan lain-lain. Rupanya, fiturnya better di smart TV ketimbang di TV digital. Anda bisa coba menggunakan fitur tersebut dengan cara sewa TV di Surabaya. Dengan sewa TV, Anda sudah bisa mendapatkan semua fitur canggih itu, lho.
Pertanyaan Terkait
Apa beda smart TV dengan TV biasa?
Perbedaannya ada banyak, dari segi koneksi internet, penggunaan antena, variasi tayangan, sinyal yang digunakan, hingga fitur pendukung di kedua jenis TV tersebut.
Apakah smart TV ada siaran TV digital?
Ya, ada. Akan tetapi, tidak semua smart TV memiliki dukungan siaran TV digital karena pada TV pintar tidak terdapat fitur DTV.
Apakah smart TV bisa digunakan tanpa internet?
Ya, bisa. Namun, siaran yang seharusnya bisa Anda tonton menggunakan internet mungkin tidak bisa terakses.
Apakah smart TV harus menggunakan set top box?
Biasanya smart TV sudah memiliki fitur lengkap seperti DVB T2 yang memungkinkan TV menangkap siaran digital secara langsung. Jadi, Anda tidak perlu menggunakan set top box.
Jadi, apakah Anda telah memahami perbedaan sesungguhnya dari TV digital dan smart TV? Ingat selalu bahwa TV digital tidak perlu koneksi internet sedangkan smart TV membutuhkannya. Apabila sudah paham betul, kami harap Anda tak salah lagi membedakan keduanya. Sehingga, kalau berniat beli salah satu TV jadi makin yakin dan gak ragu.
Jikalau Anda masih merasa ragu, coba saja sewa TV canggih di Sewa78. Beragam televisi canggih jenis smart maupun Android tersedia. Aneka macam ukuran pun ada karena kami menyewakan kualitas tanpa batas. Anda bisa hubungi tim kami untuk proses sewa. Langkah penyewaan cukup mudah, tinggal chat, setuju, bayar, dan kami antar ke alamat tujuan.
Ingin diskon untuk Sewa TV?
Artikel dan Panduan Sewa TV
Lihat Semua






